Kamis, 19 Juli 2012

Menuju Aksi Perdana Sanur Community Market



Pasar organik 'Sanur Community Market'.
Dimotori teman-teman Healthy Food Healthy Living 
bekerja sama dengan Satvika Bhoga dan Akarumput.

Pasar organik ajang di mana komunitas-komunitas pangan dan lingkungan 
serta petani-petani organik lokal menjajakan produk, program, 
dan kisah di balik itu semua kepada masyarakat luas.

Penuh harap dari kegiatan ini terjalin sinergi antar komunitas kreatif peduli lingkungan.
Penuh harap pula ada keberlanjutan aksi-aksi dan agenda yang sudah berlangsung.
Dan jelas penuh harap ada apresiasi dan peningkatan partisipasi dari masyarakat awam dan sekitar.

Apa yang dilakukan teman-teman ini hanya langkah kecil 
dalam gegap gempita gerak Bali 
tetapi tetap bermakna besar bagi keberlanjutan kehidupan Bali yang lebih sehat.
Langkah kecil yang dimulai dari pojokan Sanur. 
Juga pojok-pojok lain Nusantara.

Salut untuk langkah perdana teman-teman 'Sanur Community Market'!
------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------








I
I
I








Kamis, 12 Juli 2012

Aturan dan Pelanggaran


Coba ambil waktu sejenak berjalan-jalan santai.
Tak perlu jauh-jauh, tak perlu biaya mahal.
Tak perlu tempat-tempat ekslusif biang dongkrak status.
Cukup kitari jalanan sekitar tempat tinggal saja.
Kalau kurang menantang silakan ambil rute 'agak' tak biasa.
Sambil jalan kaki santai tanpa arah, atau pakai sepeda mengayuh pelan,
coba hitung berapa banyak rambu aturan dipasang.

Lalu coba hitung pula berapa banyak pelanggaran aturan bertebaran.


Di negeri 'sono' aturan dibuat untuk keteraturan dan menjamin kebebasan tak bertabrakan.

Di negeri 'sini' aturan dibuat untuk dilanggar dan ditertawakan.

Dan bagi 'orang pintar' negeri ini, 
aturan ada untuk menguji sejauh mana 'kepintarannya' mengakali aturan 
dan keadaan yang tak menguntungkannya. 
Entah itu aturan di negeri 'sono', apalagi yang di negeri 'sini'.

................................................................................................

Kalau suatu saat teman-teman berkesempatan jadi pemerintah,
syukur-syukur jadi pucuk pimpinannya, 
lalu apa yang akan teman-teman lakukan?

Kalau saat ini, apa yang bisa kita lakukan?


:)